Monday, August 31, 2009

Apa saja yang harus kulakukan tuk berTAUBAT?

Itulah pertanyaan yang muncul setiap kali aku berbuat salah. Dan alhamdulilah akhirnya kudapatkan jawabannya disebuah koran. Dan dikuatkan oleh Ustadz sewaktu ta'lim. Hal-hal atau syarat TAUBAT ternyata ada lima yang harus dikakukan. Kelima hal itu, a.l:

@ Berlepas dari dosa dan kemaksiatan.
Misalkan, saya taubat tidak akan mencopet lagi. Maka jangan bergabung dengan komplotan copet lagi.

@Menyesal dari kemaksiatan yang dilakukan.

@Memiliki azam atau tekad untuk tidak kembali kepada kemaksiatan.

@Dilakukan saat taubat masih diterima bukan saat sakaratul maut atau matahari terbit dari arah barat (KIAMAT)

@Keikhlasan hanya kepada Alloh Azza wa Jalla.

Tambahan keterangan jika kemaksiatannya berhubungan dengan orang lain maka kembalikan hak orang lain itu dan meminta maaf kepadanya.

Jika kemaksiatan dilakukan kepada Alloh SWT maka mohonlah ampun kepada-Nya.
Alloh lebih bahagia melihat hambanya yang bertaubat daripada seorang hamba yang menemukan kembali untanya di padang pasir.

Itulah sedikit ilmu yang dasir dan wong tunjung dapatkan sewaktu ta'lim Kitabut Tauhid.

Semoga bermanfaat..salam sayang, cinta damai, persahabatan dan persaudaraan tuk sahabatku semua..


Sunday, August 30, 2009

Kancil

Kancil mencicil kikil
Ikan makan rerumputan

Mungkinkah?
Aha..tak mungkin..

Kancil bukan ucil
Ikan bukan kambing jantan

Mengapa..?
Karena...

Apa?
Iya..!!

Di mana..?
Di sana..!!

Kancil ternyata ikan kecil..


Saturday, August 29, 2009

Aku diomelin Wordpress..SEMALAMAN!!

'Anda Komentar Terlalu Cepat. Sabar.'

Begitulah tulisan yang muncul berkali-kali ketika dasir komentar di blog wordpress sahabat.
Berawal dari komentar 'pertamaxx,keduaxx,ketigaxx,kaopaxx,kelimaxx' diblognya rampadan.wordpress.com pas mau komen yang keenamxx untuk pamit itulah kemudian 'Wordpress galat' dan muncul omelan itu.

Sewaktu main ke kawanlama95 baru sekali komentar langsung diomelin lagi. Meskipun setelah diulang komenku bisa muncul.

Yang berikutnya ditempatnya kang kopral cepot, lagi-lagi di omelin langsung. Padahal cuma nyapa 'Absent kang' eh malah disemprot.

Omelan berikutnya berlanjut di tempat kang Dedeksn, Pak Wandi, Kang Suwung, Pak Andi MSE, Kangboed, Kang Alamendah, dan terakhir Pak Marsudiyanto.

Meskipun Pak Marsudiyanto, Pak Andi MSE, Pak Wandi dan Kangboedtelah berdomain sendiri tapi karena mereka berdomain dalam wordpress maka dasir masih kena omelan juga.

Kupikir akan dapat email dari WP dan dilarang komen lagi. Ternyata setelah kucek emailku, tak ada satupun email yang masuk termasuk dari WP.

Sekian curhat dasir dan wong tunjung. Dan terima kasih.


Related Post

Related Posts with Thumbnails